Hamdan Wa Syukron Lillah, kami ucapkan selamat datang kepada dua asesor dari BAN-SM yaitu Dr Dra Titi Mutiara K., M. P dan Suriyah, S. Ag, M. PdI di MTs Siti Fatimah Pandaan, adalah kewajiban bagi setiap sekolah untuk melakukan akreditasi sebagai standarisasi kualitas pendidikan nasional sebagai mana yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.
Pada tahun ini MTs Siti Fatimah berkesempatan mengikuti akreditasi, sekalipun terbilang masih baru dibanding dengan sekolah lain yang ada di Kec. Pandaan, namun kami tetap percaya bahwa standart kualitas pelayanan kami terhadap siswa didik tidak kalah baik dengan sekolah yang jauh lebih dulu berdiri.
Dengan telah dibentuknya panitia persiapan akreditasi kali ini, kami percaya bahwa kelengkapan administrasi kami sudah agak baik sekalipun pastinya masih banyak kekurangan, paling tidak kami sudah berusaha untuk maju dan berusaha mendapatkan status terakreditasi dari BAN-SM.
Sebelum dimulainya acara inti, ada sambutan dari Ibu Suriyah sebagai pembuka untuk menuju acara inti penilaian terhadap semua yang telah kami siapkan.
Tim akreditasi terdiri dari
1. STANDAR ISI (dikoordinatori oleh : Ibu Riza umniyah )
2. STANDAR PROSES (dikoordinatori oleh : Ibu Nuril )
3. STANDAR KOMPETENSI LULUSAN (dikoordinatori oleh : Ibu Novi )
4. STANDAR PENDIDIK DAN KEPENDIDIKAN (dikoordinatori oleh : Bapak Samhudi )
5. STANDAR SARANA DAN PRASARANA (dikoordinatori oleh : Johan )
6. STANDAR PENGELOLAAN (dikoordinatori oleh : Bapak Udin )
7. STANDAR PEMBIAYAAN (dikoordinatori oleh : Ibu Khusnah )
8. STANDAR PENILAIAN (dikoordinatori oleh : Ibu Ifa )
Proses penilaian oleh asesor BAN-SM
Dokumen administrasi
Standart per standart menunggu giliran penilaian
Rileks sejenak ditengah "ketegangan" proses penilaian :D
Sambutan sekaligus penutupan dari Kepala Madrasah Ibu Dra Khuril Aeni
Bincang bincang ringan Ibu Muflichah denga Ibu Suriyah
Foto bersama dengan asesor BAN-SM
Sebagai akhir acara kami ditraktir oleh ketua yayasan makan siang di warung makan sebani bangil, sebagai ucapan terima kasih atas kerja keras Tim Akreditasi selama ini, kami berdo'a semoga hasil dari penilaian kali ini mendapatkan nilai yang baik, Aamiiin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar