Pandaan, 09 April 2016
Hamdan Wa Syukron Lillah, kunjungan serta pembelajaran berwira usaha bagi siswa siswi MTs Siti Fatimah Pandaan yang berjumlah 10 anak, ditemani 2 orang Guru, di tempat usaha H Makrus Dusun Kulak Nogosari Pandaan.
kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pembelajaran pada anak agar supaya merubah sudut pandang mereka ketika mereka telah lulus dari lembaga pendidikan nanti, bahwasanya berwirausaha merupakan langkah yang besar untuk menjadi orang yang sukses dan tidak hanya menjadi seorang karyawan sebuah pabrik saja, meskipun berwirausaha sangat banyak tantangannya tetapi sangat banyak pula manfaat yang akan ddirasakan baik bagi diri sendiri maupun orang lain.
Tahap penggilingan kedelai setelah dimasak sampai matang
Tahap pengepresan/memeras mengambil sari kedelai dan memilah ampas kedelai
Pemotongan tahu yang sudah jadi
Foto bersama Nyonya Hj Makrus
Selain mengunjungi pabrik tahu milik H Makrus, kami juga sekaligus mengunjungi usaha isi ulang air minum milik beliau, mulai dari proses awal sampai akhir ketangan konsumen telah dijelaskan oleh pegawai dari H Makrus.
Catatan kecil
Selain melihat, anak anak diberikan tugas untuk merangkum semua penjelasan proses dari awal sampai akhir produksi kedua usaha tersebut untuk dikumpulkan dan dinilai oleh Guru yang bersangkutan.
Foto bersama didepan usaha isi ulang air minum H Makrus "CV. CIRAA"
Mudah mudahan kegiatan ini mendapatkan berkah dari Alloh dan bermanfaat bagi anak anak didik kami semua, Aamiiin.
Wassalam
Tidak ada komentar:
Posting Komentar