Pandaan, 12 Juli 2015
Hamdan wa Syukron Lillah, segala puji hanya bagi Alloh Dzat yang maha pengasih kepada semua hambah tanpa pilih kasih, menjelang akan dimulainya tahun ajaran baru dan suasana masih dalam bulan suci Ramadlan, kami segenap dewan Guru, kepala madrasah dan seluruh keluarga besar MTs Siti Fatimah mengadakan rapat kecil , terkesan santai namun tetap bermakna untuk persiapan tahun ajaran baru agar supaya tahun depan lebih baik dari tahun sebelumnya.
Bersamaan dengan acara rapat tahun ajaran baru, sekali dayung dua pulau terlampaui, kami juga mengadakan acara buka bersama untuk mempererat tali silaturahmi dan rasa kekeluargaan diantara sesama Dewan Guru serta Dewan Pembina MTs Siti fatimah Pandaan.
Menu seadanya namun tetap teristimewa dengan bumbu keihlasan dan rasa kekeluargaan yang kental dan alami hingga tak mempengaruhi lidah kami tentang sebuah rasa :) .
Tiba waktu Adzan maghrib berkumandang, saatnya menikmati hidangan takjil berupa es serut buah blewah, kolak singkong, dan teh manis serta buah buahan yang segar menutup puasa kami hari ini dengan penuh kenikmatan tiada tara :) .
Dialnjutkan dengan acara perpisahan dewan Guru yang resign dari MTs maupun MA Siti Fatimah, sambutan demi sambutan dari pihak Guru yang akan mengundurkan diri maupun dari Kepala Madrasah MTs dan MA Siti Fatimah untuk melepas kepergian orang orang terpilih untuk meninggalkan madrasah ini, segala kenangan manis maupun pahit tak akan mudah kami lupakan. semoga kedepan semua pihak akan mendapat jalan yang lebih baik dan yang pasti jalan yang diridloi Alloh SWT Aamiiin.
Guru Agama, Bpk Mustofa
Guru SBK, Bpk Naya
Guru TIK, Bpk Huda
Guru MTK, Ibu Masruroh
Tiba saatnya acara terakhir dan yang ditunggu tunggu :) yaitu pembagian Tunjangan Hari Hara dan Bingkisan dari Yayasan Siti Fatimah Pandaan, bukan rupa dan nilai, melainkan indahnya berbagi dan mengasihi serta yang utama adalah MENSYUKURI segala nikmat yang dikasih oleh Alloh SWT kepada kita semua dengan berbagai macam cara dan jalan yang takpernah kita sangka dan tak pernah kita tau dari mana arahnya, disitulah kita bisa menikmati hidup yang paling indah.
Harapan dan doa terucap semoga tahun depan kami masih bisa melaksanakan acara ini tentunya dengan keadaan jiwa dan raga serta Iman yang lebih baik, Aamiiiin.........
Wassalam...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar